Swimming Pool Tawang Alun, tiket murah bernuansa mewah
Mumpung ada semangat ketik-ketik ehee, saya akan mencoba berbagi sedikit tentang pengalaman ketika berkunjung ke kolam renang Tawang Alun Banyuwangi yang tanpa saya rencanakan. Waktu itu sebenarnya tujuan awal adalah mengikuti acara audiensi kebangsaan bersama bapak Erick Thohir hari Minggu 15 Mei 2022 yang bertempat di GOR Tawang Alun Banyuwangi. Acara berjalan lancar mulai pukul 10.00 siang sampai 15.00 sore. Karena cukup melelahkan, panas dan penat sehingga seusainya acara tubuh ini meronta-ronta seakan memberi isyarat butuh penyegaran yang akhirnya saya putuskan mampir ke kolam renang Tawang Alun. Tidak jauh dari tempat acara, karena lokasinya memang satu area dengan GOR Tawang Alun. Sore itu masih ada sisa waktu kurang lebih satu jam setengah sebelum kolam tutup. Cukuplah untuk merefresh dan berenang di sore hari hehe.
Doc. pribadi |
Kolam renang Tawang Alun terletak di pusat Banyuwangi kota alamat tepatnya berada di kelurahan Mojopanggung, kecamatan Giri Banyuwangi, satu area dengan GOR Tawang Alun. Diresmikan pada 31 Juli 1991 oleh Gubernur Kepala Daerah Tingkat 1 bapak Soelarso. Kolam ini dibuka untuk umum. Memiliki dua kolam, yaitu kolam anak-anak dan kolam dewasa. Arean kolam dilengkapi dengan kantin, kamar mandi bilas serta toilet dan mushola. Terdapat pula tribun penonton, beberapa gazebo untuk tempat berteduh dan bersantai pengunjung.
Air kolam sangat jernih dan segar. Area kolam dikelilingi pepohonan rindang serta menawarkan pemandangan pesawahan yang asri dengan silir-semilir angin. Memberikan kenyamanan dan ketenangan tersendiri bagi pengunjungnya. Sehingga selain menjadi tempat olahraga atau latihan renang, Swimming Pool GOR Tawang Alun juga bisa dijadikan rekomendasi tempat refreshing bagi kalian, untuk mengisi liburan maupun sekedar melepas lelah setelah bekerja. Kolam ini buka setiap hari mulai pukul 07.00 sampai pukul 16.30. Adapun harga tiket masuk untuk dewasa sebesar lima ribu rupiah dan untuk anak-anak dibawah lima tahun cukup membayar dua ribu lima ratus rupiah. Harga murah namun nuansa mewah...mepet sawah, hehe canda...,
Doc. pribadi |
Komentar
Posting Komentar